Teks Inspiratif Singkat Lengkap Dengan Strukturnya

Salmakhan Gustoro April 7, 2024

Ingin membuat teks inspiratif di media sosial, yang membuat diri menjadi berguna bagi banyak orang ketika melihat tulisan inspirasi. Biasanya tulisan yang menjadi inspiratif dihadirkan menggunakan musik, sebagai pengiring kata kata tersebut yang bisa menjadi lebih menarik untuk disaksikan. Tengah marak banyak orang yang membuat kata kata inspirasi sebagai pengembali mood diri sendiri atau menjadi motivasi orang lain.

Kata kata Inspirasi adalah sebuah teks yang ditampilkan berbentuk narasi yang berisikan berbagai macam pribadi seseorang yang membangun. Mengembalikan semangat dan juga mengembalikan semangat, dikala diri sedang merasa gunda gulana. Begitupun juga digunakan untuk orang mengintropeksi diri, agar menjadi lebih baik lagi setelah membaca teks tersebut.

Bagaimana Sih Cara Membuat Teks Inspiratif yang Menarik?

Bagaimana sih cara membuat teks Inspiratif keren

Banyak kata yang bisa dirangkai untuk menjadikan sebuah teks yang berisikan berbagai macam kalimat yang bertujuan untuk membangun sebuah kata menjadi perasaan yang menyentuh. Buatlah berbagai kata kata menarik yang inspiratif, menggunakan struktur pembuatan teks inspiratif yang sangat menarik.

Bentuk kata kata yang tak biasa dari berbagai macam kreatifitas dan ilmu pengetahuan yang kamu ketahui, agar lebih terasa tujuannya tentunya kamu harus memiliki dasar saat menulis kata kata inspiratif. Berikut cara pembuatan teks inspirasi yang baik dan benar.

  • Teks Orientasi

Teks pembuka dari kata inspiratif yang berisikan berbagai macam peristiwa yang bisa dibahas pada kalimat yang kamu hadirkan. Saat kamu telah menemukan suatu momen pada suatu kejadian, yang bisa menjadi inspirasi menulis, sehingga tulisan yang kamu buat akan tampak lebih menarik untuk dibaca.

  • Kompilasi Pembahasan

Bagian ini berisikan masalah inti sebuah kejadian yang dihadirkan dari sebuah informasi yang kamu dapati, baik di keseharian yang dijalani atau dari berbagai macam berita digital yang di lihat di internet.

  • Resolusi Kejadian

Setelah mendapatkan pembahasan pokok terhadap suatu kejadian terkait, pada bagian ini akan dihadirkan sebuah jawaban dari permasalahan yang dibahas. Sehingga seperti biasanya ketika ada suatu masalah maka ada juga solusi sebagai penyelesaiannya.

  • Kalimat Koda

Terakhir merupakan kata kata penutup yang menjadi bagian akhir dari teks Inspiratif, sebuah kalimat yang baik dan bagus yang bisa menginspirasi dari kejadian yang telah dialami atau dibahas penulis.

Jadi dengan adanya struktur pembuatan teks inspiratif kamu tidak sembarangan lagi, untuk menulis kalimat yang bisa menginspirasi seseorang dari sebuah kejadian. Memberi gambaran sebuah kejadian menarik, memberi solusi, serta memotivasi setiap pembaca dari kejadian tersebut.

Baca juga: Apa itu Big Data? Serta Contoh Penerapan dan Manfaat

Berikut Contoh Kalimat Inspiratif Singkat yang Menarik Lengkap dengan Strukturnya

Contoh Kalimat Inspiratif Menarik

Berbagai macam bentuk kalimat yang dibuat untuk membahas suatu kejadian, secara terarah dengan menggunakan struktur kerangka teks. Dimana semua hal konkrit di suatu masalah, dengan teks yang singkat.

Menghadirkan berbagai macam bentuk pengajaran melalui, suatu kalimat yang ditemukan pada suatu kejadian, dibahas secara membangun dengan tindakan dan solusi yang dilakukan. Serta dibeikan berbagai macam saran untuk menjadi, sebuah inspirasi yang dapat memotifasi dengan sebuah kejadian yang sangat real pada setiap aktifitas ataupun sesuatu yang ditemukan.

1. Pria Melihat Nenek Nenek Hendak Menyeberang Jalan

Pria Melihat Nenek Nenek Hendak Menyeberang Jalan

Di waktu seorang pria yang hendak berangkat kerja, melintasi jalan jalan yang sangat ramai akan lalu lalang kendaraan roda dua maupun roda empat. Pria ini bekerja di daerah ibu kota jakarta, dimana ibu kota negara indonesia ini sangat terkenal keramaiannya. Ketika ia di perjalanan terlihat dari kejauhan seorang nenek nenek kebingungan, yang sepertinya dirinya akan melintas ke seberang jalan. Namun dirinya ragu karena banyaknya lalu lalang kendaraan.

Seketika pria ini meminggirkan kendaraannya di tepi jalan, berhenti kemudian meninggalkan sepeda motornya. Lalu pria tersebut langsung menghampiri nenek nenek tersebut dan menggandeng tangan nenek tersebut, dengan sedikit percakapan ringan antara keduanya.

Pria ini pun membantu nenek tersebut menyebrang jalan, melangkah secara perlahan sambil melambaikan tangan ke arah kendaraan yang melintas. hingga tiba di seberang jalan dengan selamat, dan pria ini melanjutkan perjalanannya.

Baca juga: Contoh Makalah Singkat yang Baik Dan Benar (PDF)

Melihat dari kejadian seorang pria dengan nenek ini, dapat dilihat bahwa, janganlah kita mengabaikan sesuatu apapun yang ada di depan mata kita. Walaupun hal tersebut sangatlah kecil, karena bisa jadi hal tersebut dapat bermanfaat bagi diri kita dan juga orang lain. Jangan berhenti menebarkan kebaikan kepada semua orang, jika kamu mampu dan bisa menolong orang tersebut.

2. Kucing Terjebak Di Atas Pohon

Kucing Terjebak Di Atas Pohon

Sebuah kisah seekor kucing, yang mengejar tikus sampai ke atas pohon. Saat tikus tersebut naik ke atas pohon seekor kucing pun, tanpa rasa ragu dan tak berpikir panjang kucing itu pun mengikuti seekor tikus ke atas pohon tersebut. Namun dengan tubuhnya yang ramping dan kecil, tikus itu pun dapat mengelabui sang kucing, yang membuat seekor kucing terjebak di atas pohon yang tinggi.

Seketika beberapa anak kecil yang tengah bermain di dekat pohon tersebut, mendengar suara seekor kucing yang tak sadar kucing tersebut berada di atas pohon, anak anak ini pun mencari keberadaan kucing tersebut. Maka di dapatilah kucing yang terjebak di atas pohon, dengan demikian sontak anak anak tersebut berusaha untuk menolong kucing tersebut untuk dapat turun.

Kemudian anak anak tersebut mencari ide untuk menolong kucing tersebut, dengan menggunakan jalah kayu yang panjang diberi jaring di atasnya. gerombolan anak anak tersebut menjulurkan jaring tersebut mendekati seekor kucing, hingga akhirnya sang kucing pun melompat untuk masuk ke dalam jaring tersebut. Mereka pun berhasil menolong kucing tersebut, untuk turun dari atas pohon.

Anak anak ini pun merasa bahagia, sudah bisa menolong kucing ini. Dari kejadian tersebut dapat disimpulkan bahwa, jangan memandang siapapun untuk saling tolong menolong. Bahkan sampai seekor hewan yang ketika sedang kesusahan, menjadi sebuah keharusan untuk kita menolongnya. Semua makhluk hidup berdampingan, tak ada makhluk hidup yang bisa hidup sendirian.

3. Bertebaran Paku Di jalan

Bertebaran Paku Di jalan

Perjalanan seorang pria yang hendak pergi ke suatu tempat berjalan kaki, hendak mencari sesuatu ke salah satu warung yang berjarak cukup jauh dari rumahnya. Seketika dalam perjalanan pria ini melihat banyak paku yang bertebaran di jalan, di dekat sebuah rumah yang masih di bangun.

Baca juga: Contoh Surat Izin Sakit Sekolah, Kuliah Dan Kerja (Tulisan Tangan)

Pria ini seketika menghentikan perjalanannya, untuk menyingkirkan tebaran paku yang berada di depan dirinya saat melintas. Dirinya khawatir jika ada kendaraan yang melintas, ataupun anak anak yang sedang bermain melintasi jalan tersebut. Akan menginjak paku tersebut, sehingga bisa terinjak dan mengakibatkan luka pada kakinya. Begitupun pada kendaraan yang melintas dapat mengalami kebocoran pada bannya.

Perlahan demi perlahan pria ini mengumpulkan paku tersebut, dan mencari di sekelilingnya sampai tak terlihat lagi satupun paku di sekitarnya. Dirinya hanya tidak mau orang kesulitan, jika dirinya membiarkan paku tersebut bertebaran di sekelilingnya. Setelah sebuah paku terambil, pria ini pun melanjutkan perjalanannya ke sebuah warung yang ia tuju.

Tentunya kejadian ini sama seperti kata nabi muhammad SAW, saat kamu menemukan sesuatu yang hendak mencoba orang lain, maka singkirkanlah barang tersebut. Hal tersebut dapat menjadi amal jariyah untuk diri kamu, dengan menyingkirkan barang tersebut dirimu telah menjadi penolong semua orang. Sehingga semua orang bisa terhindar dari hal tidak diinginkan, yang akan menimpa mereka.

Kesimpulan dari berbagai macam contoh ini merupakan sebuah teks yang berisikan tentang berbagai macam bentuk kalimat, yang bisa dijadikan sebuah pelajaran berarti dari sebuah kejadian.

Artikel Terkait